Selamat tahun baru 2020 untuk semua sahabat KDM. Kami bersyukur memasuki tahun baru ini dengan semangat baru. Yang lebih istimewa tentunya karena tahun ini KDM telah hadir selama 48 tahun! Perjalanan panjang untuk keluarga besar KDM. Untuk itu kami ber dan bersyukur dan berterima kasih atas setiap dukungan dan kepercayaan yang telah diberikan oleh sahabat-sahabat dalam pelayanan ini.

Tidak mudah meyakinkan anak-anak dan keluarganya bahwa jalanan bukanlah tempat yang tepat untuk anak-anak bermain atau bekerja. Tantangan ini terus dihadapi sehingga banyak anak yang selamat dan keluar dari jalanan. Awal tahun ini, sudah ada beberapa anak yang berhasil kami temui dan diyakinkan untuk tidak lagi berada di jalan.

Saat ini, kami juga menghadapi tantangan karena pekerja dan relawan berganti. Untuk itu, KDM selalu terbuka dengan teman-teman yang ingin meluangkan waktunya menjadi relawan bagi anak-anak. Masih banyak hal yang bisa kita lakukan bersama untuk membantu anak-anak Indonesia tumbuh secara optimal, terutama mereka yang sudah dan masih berada di jalanan.

“Dibutuhkan satu desa untuk membesarkan anak”, ungkapan yang kami yakini bahwa banyak orang perlu menciptakan lingkungan yang layak untuk anak. Kami tunggu kehadiran sahabat-sahabat KDM di kegiatan kita selanjutnya. Salam Lingkungan Layak Anak!